Kamis, April 29, 2010

Jakarta Bersih

hanya impiankah ?

Untuk postingan kali ini spesial menggunakan bahasa tercinta saya Indonesia (ya, walau bukan menggunakan bahasa Indonesia yang baku). Sedikit banyak saya mau membahas tentang Jakarta dan segala kekotorannya (dalam arti yang sebenarnya) yang ada. Mungkin udah gak terlalu asing mendengar kalau Jakarta itu termaksud salah satu kota terpolusi terbesar di dunia dan pasti sudah gak asing juga kalau berjalan ke sudut-sudut kota Jakarta akan selalu menemukan sampah berserakan dijalanan. Karena saking banyaknya sampah yang ada di jakarta sehingga ada beberapa daerah di Jakarta yang menjadi langganan banjir ketika hujan menghujam kota megapolitan ini. Kotor, tercemar, terpolusi atau apalah itu sudah pasti bukan suatu hal yang patut untuk dibanggakan bukan ? Terus ? Mau berdiam diri saja menikmati 'tontonan' sampah-sampah yang tergeletak di kota ini atau mau bangun dan mulai melakukan perubahan ?.

Ingat, banyak sekali hal kecil yang dapat kita lakukan untuk membawa perubahan besar untuk kota Jakarta ini dari kotor menjadi Jakarta yang diidamkan semua orang, bersih. Ini dia beberapa contohnya :

1. Mulai kesadaran dari dalam diri sendiri untuk membuang sampah pada tempatnya.
Jangan jadikan ketiadaan atau kurangnya tempat sampah di sudut-sudut kota Jakarta menjadi sebuah alasan untuk dapat membuang sampah sembarangan. Jadilah warga yang pintar dan bijak, selalu bawa kantong plastik kemanapun anda pergi untuk membuang sampah yang kalian hasilkan sampai anda menemukan tempat sampah yang sebenarnya. Itupun ada satu hal yang perlu diperhatikan, kantong plastik tersebut tidak boleh ikut dibuang, buang saja sampahnya kemudian kantong plastik tersebut dibawa kembali kerumah, dicuci dan dibawa kembali untuk keesokan harinya jika beraktifitas diluar rumah lagi.

2. Belajar untuk bisa memisahkan antara sampah organik dan non-organik.
Ya, untuk dapat membuang sampah pada tempatnya saja memang sudah bagus, tapi itu tidak cukup baik untuk merubah kota Jakarta ini. Mulailah belajar untuk membuang sampah-sampah yang ada berdasarkan kemampuannya untuk dapat didaur ulang. Pisahkan antara sampah organik dan non-organik.

3. Hemat.
Jadilah orang yang hemat dan bijaksana. Bijaksanalah dalam menggunakan produk berbahan kertas (contoh: bila meggunakan kertas photocopy dikantor, jika memang masih bisa untuk photocopy bolak-balik di kertasnya maka gunakanlah). Hematlah dalam penggunaan tissue toilet, Bila membeli sesuatu berbahan plastik, lihat dan gunakanlah bahan yang memang diciptakan untuk bisa dipakai berulang-ulang.

4. Beritahukan teman.
Jika saat diri sendiri sudah dapat disadarkan dari ketidaktahuan tentang sampah menjadi tahu, mulailah menginfokan hal tersebut kepada teman maupun sanak keluarga. Bagikan ilmu mu kepada orang lain tentang bagaimana cara membersihkan kota Jakarta ini. Semakin banyak orang yang tahu dan mengerti, semakin besar pula manfaat nyata yang akan segera dinikmati dari kota ini.

5 - 100. Dan lain-lain, dan lain-lain. Masih banyak contoh lain yang perlu diperhatikan, diingat, resapi dan dilakukan demi mendapatkan Jakarta yang bersih, indah dan nyaman. Be Creative, Be Smart n Be a Garbage Warrior.


Ingat kalau bukan kita, siapa lagi yang akan membersihkan kota ini ? Jangan menunggu orang lain bertindak, lakukanlah dari diri sendiri. Ini saatnya kita bersatu untuk membersihkan kota megapolitan ini agar menjadi lebih nyaman untuk kita tempati. Untuk info lebih lengkap mengenai artikel-artikel, dan hal lainnya mengenai Jakarta yang bercita-cita menjadi bersih, indah dan nyaman, anda semua bisa membuka jakartabersih atau mem-follow akun twitter @JakartaBersih.


p.s : Jangan pernah malu atau merasa tersindir disaat banyak orang mencemooh dan menyindir kalau kita menjadi sok bersih dan sok baik hanya karena kita berusaha membuat Jakarta menjadi lebih baik dan bersih. Toh kita melakukan ini semua demi diri kita sendiri dan sesama.

6 comments:

Unknown mengatakan...

aku datang dengan postingan baru...jangan lupa simak dan download ya..

nitia/ monto mengatakan...

great post nino! one the most critical problem is also traffic. mudah2an masalah kemacetan bisa terselesaikan dgn cepat yaa

nando.gino mengatakan...

@Willyo ,, thanks buddy

@Nitia yup benar, kemacetan hal yang perlu mendapat perhatian juga disamping kebersihan.

Unknown mengatakan...

nice!! :))))

Hasnul Suhaimi mengatakan...

Postingnya menarik, gerakan ini harus menjadi komitmen bersama warga Jakarta,agar lingkungan Jakarta makin nyaman untuk kita tempati..

nando.gino mengatakan...

@jakarta .. hey thanks for the comment

@Hasnul . Yap benar, harus menjadi komitmen. Karena kalau tanpa komitmen gak bakal terealisasikan Jakarta yg bersih dan nyaman. Anyway, thanks for commented on my blog

Posting Komentar

 
ss_blog_claim=c2f27b364ef7acd74baa6421e2336682 ss_blog_claim=c2f27b364ef7acd74baa6421e2336682